simple hit counter
Olahraga

Pasca Vaksin, Empat Pemain Asing Persebaya Mulai Ikuti Latihan

×

Pasca Vaksin, Empat Pemain Asing Persebaya Mulai Ikuti Latihan

Sebarkan artikel ini
Pemain asing Persebaya asal Jepang, Taisei Marukawa saat latihan rutin beberapa waktu lalu./IG OfficialPersebaya
Pemain asing Persebaya asal Jepang, Taisei Marukawa saat latihan rutin beberapa waktu lalu./IG OfficialPersebaya

PORTALSURABAYA.COM – Empat pemain asing Persebaya Surabaya, yakni Alie Sesay, Taisei Marukawa, Jose Wilkson, dan Bruno Moreira, sudah kembali berlatih setelah terpaksa menepi pada sesi latihan selama dua hari lalu.

Keempat legiun asing Bajul Ijo itu diberi waktu istirahat oleh tim pelatih Persebaya usai menjalani program vaksinasi sebelum liga bergulir.

Efek samping dari vaksin Covid-19 yang disuntikkan ke tubuh mereka membuat keempatnya membutuhkan waktu istirahat yang cukup. Kini keempatnya sudah mulai bergabung mengikuti sesi latihan tim.

Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso menilai, keempatnya dalam kondisi yang bagus pasca-diberi jatah waktu istirahat setelah menjalani program vaksinasi.

“Empat pemain asing kemarin dua hari tidak latihan. Karena habis vaksin, ada reaksi mulai dari pusing, sakit, lapar, ngantuk jadi satu, dan sekarang mereka sudah mulai latihan,” kata Aji dalam keterangan pers, Sabtu (21/8/2021).

Sementara untuk pemain yang masih menepi, Aji mengatakan, saat ini tinggal Arif Satria yang masih dalam proses penyembuhan cedera. Ia berharap dalam waktu dekat semua pemainnya sudah dalam kondisi yang bugar mengingat kick-off kompetisi Liga 1 2021/2022 tinggal menghitung hari.

Kemudian untuk persiapan tim secara keseluruhan, eks pelatih Arema FC itu menjelaskan bahwa saat ini pihaknya fokus mematangkan taktikal tim. Menurut Aji, hal itu perlu diberikan secara berulang-ulang agar Rendi Irwan dan kawan-kawan benar-benar memahami strategi yang diinginkan di setiap pertandingan.

“Tetap kami lakukan taktikal ada beberapa komponen taktikal yang belum saya berikan ke pemain. Artinya sudah diberikan tapi perlu kami ulang-ulang. Saya masih akan memberikan taktikal lagi untuk kompetisi,” kata Aji.

Sementara itu, pada ujicoba kontra Persela Lamongan, Persebaya sukses mengalahkan tim sesama kontestan Liga 1 tersebut dengan skor 3-1 di lapangan Polda Jatim, Jumat (20/8/2021) lalu.*

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di GoogleNews PUB

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *