simple hit counter
Persebaya Kita

Gibran-Kaesang Main Bola sebelum Laga Surabaya 729 Game

×

Gibran-Kaesang Main Bola sebelum Laga Surabaya 729 Game

Sebarkan artikel ini
IMG 20220521 WA0029 01 - Gibran-Kaesang Main Bola sebelum Laga Surabaya 729 Game
Aji Santoso dan Jacksen F. Tiago usai Pre Match Press Conference di kantor Dispora Surabaya, Sabtu (21/5/2022). Foto: Joko Kristiono/Portal Surabaya

PORTALSURABAYA.COM – Gibran Rakabuming, Wali Kota Solo, dan Kaesang Pangarep, adik Gibran, akan menghadiri laga eksebisi Surabaya 729 Game antara Persebaya Surabaya kontra Persis Solo di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Minggu (22/5/2022)

Kedua putra Joko Widodo, Presiden Republik Indonesia (RI), itu tidak hanya sekedar menonton pertandingan, tapi turut pula turun lapangan untuk bertanding.

Ram Surahman, Sekretaris Persebaya mengungkapkan, baik Gibran maupun Kaesang akan bertanding dalam laga eksebisi tim Bonek Pasoepati melawan tim Wali Kota Surabaya.

“Tim Bonek Pasoepati ada Pak Kapolrestabes Surabaya. Mas Gibran (dan Kaesang) ikut di timnya Pak Wali (Eri Cahyadi),” jelas Ram usai Match Coordinating Meeting (MCM) Surabaya 729 Game, Sabtu (21/5/2022).

Laga tim Bonek Pasoepati melawan tim Wali Kota Surabaya ini akan berlangsung satu jam sebelum kick off laga utama Persebaya versus Persis Solo.

Sementara itu dalam kesempatan yang sama, Wiwiek Widayati, Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Olah Raga serta Pariwisata (DKKORP) Surabaya menuturkan, laga persahabatan Surabaya 729 Game digelar dalam rangka memeriahkan hari jadi ke-729 tahun kota Surabaya.

“Atas nama Pemkot Surabaya, saya mengucapkan terima kasih karena dalam rangkaian hari jadi ke-729 tahun kota Surabaya, teman-teman manajemen Persebaya bersama dengan Persis Solo bisa menggelar single match antara Persebaya dan Persis Solo,” ujar Wiwiek.

Wiwiek juga berharap laga ini nantinya dapat menjadi momentum bagi Kota Surabaya untuk menjadi tempat penyelenggaraan event olahraga serupa.

“Kami berharap suporter kedua kesebelasan juga akan mendukung laga ini sehingga dapat berjalan lancar. Dan kedua tim dapat menjunjung sportivitas,” pungkasnya.***

Cek Berita dan Artikel yang lain di GoogleNews PUB

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *